ALT/TEXT GAMBAR ALT/TEXT GAMBAR

Friday, September 7, 2012

0 Hayuh Beli Emas

Kawan, gak tau mengapa, hari ini saya sangat tertarik untuk membaca investasi emas. Dimulai ketika beberapa kawan disekitar membicarakan tentang investasi ini (yang katanya gak ada ruginya), dan terutama setelah beberapa kali kawan di fesbuk (dia pasti tau klo itu dia, klo saja dia baca artikel ini.. hehe) yang secara intens sering nge-post tentang Dinar / Dirham dalam konteks mata uang islami.

Dan setelah browsing kesana kemari, tanya mr. google, mr. bing dan miss. yahoo, akhirnya sedikit demi sedikit mulai memahami. Dan dengan tulisan ini saya mau share sama kawan-kawan, dengan harapan bila ada tambahan informasi lain, kawan dapat menambahkan. Atau bila ada juga yang tidak sepaham dengan idenya juga gak apa-apa klo mau mendiskusikannya. Yuk dimulai..

Apa itu Investasi Emas
Investasi di Emas (definisi bebas dari beberapa kesimpulan yang ane baca gan) merupakan salah satu jenis atau cara berinvestasi dengan cara menyimpan sejumlah besar emas dengan termin waktu yang cukup untuk mendapatkan keuntungan dari selisih harga jual dan belinya yang diperoleh dari kenaikan nilai emas tersebut selama periode waktu penyimpanannya.

Bentuk emas yang disimpan dapat dalam beberapa jenis atau media emas, yang umum digunakan seperti emas batangan, koin emas, tabungan emas, sertifikat emas, reksadana dengan underlying perusahaan pertambangan emas, sampai dengan membeli kontrak berjangka dari beberapa komoditi emas. Dari beberapa contoh media diatas, terdapat dua jenis media investasi emas, yaitu emas itu sendiri secara fisik dan satu lagi hanya menggunakan surat berhaga yang merupakan integrasi dari investasi emas fisik atau perusahaan investasi emas. Dan sebagai awam, kita sering merasa bahwa penyimpanan emas secara fisik merupakan cara yang paling dirasa aman,  

Lempengan emas Antam berbagai berat (sumber : Antam)





Kelebihan Investasi Emas
Beberapa kelebihan berinvestasi dengan emas adalah sbb:
Nilai emas cenderung stabil dari tahun ke tahun dan dianggap tidak terpengaruh oleh inflasi / zero inflation effect, situasi yang sangat jarang harga emas turun, dan emas juga bisa digunakan untuk koleksi dan sebagai perhiasan.
Investasi dalam Emas dipandang sangat baik sebagai cara untuk mendiversifikasi harta. Ada banyak cara berinvestasi yang kita kenal seperti; saham, reksadana, properti, obligasi ORI. Investasi di emas bisa menjadi alternatif invetasi yang bagus, terlebih dalam kondisi tidak stabil, emas dapat menjadi alat untuk melindungi nilai.
Harga emas cenderung stabil dikarenakan komoditi emas di dunia tidak bisa bertambah secara ekstrim seperti pertambangan logam lainnya.
Keuntungan lainnya harga emas dipatok dalam US dollar, peningkatan nilai US dollar akan membuat Anda memperoleh dua keuntungan langsung yaitu dari kenaikan dollar dan juga kenaikan dari harga emas itu sendiri.
Emas lebih menguntungkan bila dibandingkan dengan berinvestasi langsung di mata uang USD. Di Indonesia, pertukaran uang sering merugikan pihak nasabah dan hanya menguntungkan pihak Bang/Money Changer. Mereka menghargai murah mata uang dengan berbagai alasan seperti secara fisik uang keluaran lama atau mata uang yang terlipat. Akibatnya, menyimpan mata uang USD harus selalu diperbarui. Berbeda dengan emas yang bisa dibeli dan didiamkan saja beberapa lama.

Sertifikat Kepemilikan emas (sumber : Antam)


Kekurangan Investasi Emas
Kekurangan investasi dalam emas yang sering dikeluhkan adalah untuk urusan penyimpanan / storage dan perawatan / handling. Menyimpan emas dalam jumlah banyak dinilai beresiko tinggi dan mahal.  Metode penyimpanan yang kurang baik, walau dibungkus protective cover, dapat mempengaruhi kualitas, oksidasi dan perubahan warna. Untuk emas yang berbentuk koin, resiko jatuh ke permukaan yang keras, penyok, atau rusak akan sulit untuk di-treatment ulang dan bisa mengurangi harga. Dalam investasi emas, Anda harus lebih hati-hati dan selali memperhatikan dalam hal perawatan dan penyimpanan.
Kekurangan lainnya adalah return relatif stabil dan kurang menggairahkan bila dibandingkan saham atau properti.

Berdasarkan kelebihan dan kekurangannya, investasi emas masih dianggap sesuatu yang real yang dapat dilakukan oleh segala kalangan. Investasi ini pun masih dianggap paling aman dan beresiko minim, sehingga tidak membuat kekhawatiran bagi pemilik modal akan resiko kehilangan harta seperti yang terjadi pada jenis investasi lainnya.

Secara sudut pandang agama, Islam  pun telah mengenalkan mata uang Dinar sejak jaman Rasulullah, yang sampai sekarang masih dipandang sebagai mata uang yang paling tangguh. Dengan bermaksud untuk mendukung mengkampanyekan Dinar untuk mata uang (seperti yang seorang kawan di fesbuk sering lakukan.. hehe), marilah simpan dinar, gunakan dinar sebagai mata uang kita, pegangan kita dalam berinvestasi secara islami.

0 comments:

Post a Comment

Berkomentar dengan bijak adalah cermin kedewasaan

 

JTIE (Just Take It Easy) Copyright © 2011 - |- Template created by O Pregador - |- Powered by Blogger Templates